Featured Articles
All Stories

Kamis, 19 November 2015

Apa kabar dan salam promosi, semoga produk Anda semakin laris manis dan kesuksesan menyertai Anda jg. Cukup lama saya meninggalkan dunia blogging karena suatu hal dan dalam momen yang baik ini saya mencoba kembali ke dunia saya. Topik kali ini adalah tips apa saja untuk mengatasi pelanggan yang kecewa.

Pelanggan kadang kala kecewa dengan produk dan layanan yang telah Anda berikan. Tentunya, hal ini harus disikapi dengan bijak. Anda dan karyawan Anda harus dapat memberikan solusi yang terbaik agar pelanggan tidak kecewa bahkan menjadi pelanggan loyal Anda. Berikut beberapa hal yang dapat Anda terapkan untuk menangani keluhan pelanggan seperti dilansir laman StirtzGroup.com

1. Mendengarkan keluhan dengan baik
Berikan perhatian Anda secara penuh. Jangan mengerjakan hal lain. Tuliskan apa yang mereka katakan pada Anda untuk mendapatkan hal-hal yang spesifik. Pastikan Anda memahami keluhan mereka.
2. Biarkan mereka berbicara
Jangan menyela. Jangan menjelaskan, mempertahankan diri, atau memberikan penilaian. Mereka tidak peduli dengan terjadi masalah dan mereka tidak menginginkan cerita versi Anda. Mereka marah dan ingin melampiaskannya.
3. Meminta maaf
Ini sulit dilakukan terlebih jika Anda bukan yang menyebabkan masalah. Jika dalam situasi ini Anda meminta maaf, Anda tidak dipersalahkan karena telah menyebabkan masalah. Anda meminta maaf karena pelanggan mengalami hal yang tidak menyenangkan. Posisikan diri Anda pada posisi mereka.
4. Tanyakan pada mereka bagaimana Anda bisa memperbaikinya
Terlalu banyak karyawan yang tidak menangapi baik keluhan. Hal tersebut membuat pelanggan lebih kesal jika itu bukan yang mereka inginkan. Nyatanya, mungkin Anda membuat orang lain tersinggung dengan menawarkan diskon. Cara yang lebih baik adalah menanyakan apa yang mereka inginkan.
5. Yakinkan mereka Anda akan memperbaiki masalah
Karena Anda sudah mendengarkan dan memahami keluhan mereka, Anda mengerti mengapa mereka kesal. Ambil langkah berikutnya dan yakinkan mereka bahwa Anda akan mengambil tindakan pencegahan agar tidak terulang kembali.
6. Berterima kasih
Tanpa feedback dari pelanggan, kita tidak tahu apa yang bisa kita berikan pada pelanggan. Saat mereka mengatakan bahwa kita gagal mereka memberikan informasi yang berharga bagaimana kita bisa meningkatkan bisnis kita. Mereka mengatakan pada kita apa yang perlu dilakukan agar pelanggan kembali lagi. Jadi, berterimakasihlah atas bantuan mereka.

Sumber:  http://www.ciputraentrepreneurship.com

Tips Ampuh Mengatasi Pelanggan Yang Kecewa

Apa kabar dan salam promosi, semoga produk Anda semakin laris manis dan kesuksesan menyertai Anda jg. Cukup lama saya meninggalkan dunia blogging karena suatu hal dan dalam momen yang baik ini saya mencoba kembali ke dunia saya. Topik kali ini adalah tips apa saja untuk mengatasi pelanggan yang kecewa.

Pelanggan kadang kala kecewa dengan produk dan layanan yang telah Anda berikan. Tentunya, hal ini harus disikapi dengan bijak. Anda dan karyawan Anda harus dapat memberikan solusi yang terbaik agar pelanggan tidak kecewa bahkan menjadi pelanggan loyal Anda. Berikut beberapa hal yang dapat Anda terapkan untuk menangani keluhan pelanggan seperti dilansir laman StirtzGroup.com

1. Mendengarkan keluhan dengan baik
Berikan perhatian Anda secara penuh. Jangan mengerjakan hal lain. Tuliskan apa yang mereka katakan pada Anda untuk mendapatkan hal-hal yang spesifik. Pastikan Anda memahami keluhan mereka.
2. Biarkan mereka berbicara
Jangan menyela. Jangan menjelaskan, mempertahankan diri, atau memberikan penilaian. Mereka tidak peduli dengan terjadi masalah dan mereka tidak menginginkan cerita versi Anda. Mereka marah dan ingin melampiaskannya.
3. Meminta maaf
Ini sulit dilakukan terlebih jika Anda bukan yang menyebabkan masalah. Jika dalam situasi ini Anda meminta maaf, Anda tidak dipersalahkan karena telah menyebabkan masalah. Anda meminta maaf karena pelanggan mengalami hal yang tidak menyenangkan. Posisikan diri Anda pada posisi mereka.
4. Tanyakan pada mereka bagaimana Anda bisa memperbaikinya
Terlalu banyak karyawan yang tidak menangapi baik keluhan. Hal tersebut membuat pelanggan lebih kesal jika itu bukan yang mereka inginkan. Nyatanya, mungkin Anda membuat orang lain tersinggung dengan menawarkan diskon. Cara yang lebih baik adalah menanyakan apa yang mereka inginkan.
5. Yakinkan mereka Anda akan memperbaiki masalah
Karena Anda sudah mendengarkan dan memahami keluhan mereka, Anda mengerti mengapa mereka kesal. Ambil langkah berikutnya dan yakinkan mereka bahwa Anda akan mengambil tindakan pencegahan agar tidak terulang kembali.
6. Berterima kasih
Tanpa feedback dari pelanggan, kita tidak tahu apa yang bisa kita berikan pada pelanggan. Saat mereka mengatakan bahwa kita gagal mereka memberikan informasi yang berharga bagaimana kita bisa meningkatkan bisnis kita. Mereka mengatakan pada kita apa yang perlu dilakukan agar pelanggan kembali lagi. Jadi, berterimakasihlah atas bantuan mereka.

Sumber:  http://www.ciputraentrepreneurship.com

Posted at 01.45 |  by antoe santoso

Senin, 25 November 2013

Marketing Radio Online
TP - Cara Promosi Produk di Radio Online - Saat ini semua orang bisa membuat stasiun radio radio online atau radio streaming, karena saat ini ada banyak sekali layanan penyedia hosting untuk radio streaming, baik yang berbayar maupun yang gratis, dan tutorial cara membuat radio streaming juga banyak sekali di internet.

Masalahnya adalah, jika radio tidak dipromosikan, maka pendengarnya sedikit, atau bahkan tidak ada. Untuk itu kita harus mencari caraagar radio kita didengar oleh banyak orang.
Berbeda dengan radio konvensional, radio streaming jumlahnya sangat banyak, dan orang tidak akan tau kalau kita tidak memperkenalkan stasiun radio kita kepada para pengguna internet.

Oleh karena itu, di artikel kali ini saya ingin berbagi tentang cara mempromosikan radio anda agar semakin populer. Inilah langkah-langkah yang bisa anda terapkan.

1. Buatlah website untuk radio anda, misalnya www.namaradio.com], atau jika ingin murah, bisa membuat di blogspot.com
2. Masukkan player radio di halaman situs anda, agar pegunjung bisa langsung mendengar saat website dibuka.
3. Bangun komunitas pendengar di jejaring sosial, buatlah group facebook atau Fanspage untuk berinteraksi dengan pendengar, jangan lupa buat akun twitter, karena di twitter lebih mudah untuk viral marketing.
4. Masukkan Radio anda ke direktori stasiun radio seperti nusaradio.com karena di situ banyak pengunjung yang menyukai musik, tentunya pengguna internet yang suka mendengarkan radio, dan datang ke situs tersebut untuk mendengarkan radio.

Untuk poin nomor 1 dan 2, biasanya hal itu sudah ada di penyedia layanan hosting, dan anda tidak perlu repot-repot jika anda belum menguasai web. Poin nomor 3 sangatlah penting, karena komunikasi jaman sekarang lebih sering melalui media sosial, berbeda dengan radio konvensional yang menggunakan telepon dan SMS untuk berinteraksi dengan pendengar.

Selanjutnya, mengapa saya merekomendasikan NusaRadio.
Sebenarnya ada banyak situs direktori radio, seperti streema, radiotuna, shoutcast dll. Tapi masalahnya rata-rata pendengarnya berasal dari luar negeri, sedangkan NusaRadio sebagian besar pendengarnya adalah Indonesia, meski banyak juga yang dari luar. Jika radio yang kita masukan ke NusaRadio diterima, maka akan dipromosikan ke ribuan pendengar setianya di Facebook dan Twitter.

Demikian semoga bermanfaat, semoga stasiun radio online anda semakin banyak pendengar, semakin ramai, dan tentunya spot iklan radio anda laris manis, Amin.   

Cara Promosi Produk di Radio Online

Marketing Radio Online
TP - Cara Promosi Produk di Radio Online - Saat ini semua orang bisa membuat stasiun radio radio online atau radio streaming, karena saat ini ada banyak sekali layanan penyedia hosting untuk radio streaming, baik yang berbayar maupun yang gratis, dan tutorial cara membuat radio streaming juga banyak sekali di internet.

Masalahnya adalah, jika radio tidak dipromosikan, maka pendengarnya sedikit, atau bahkan tidak ada. Untuk itu kita harus mencari caraagar radio kita didengar oleh banyak orang.
Berbeda dengan radio konvensional, radio streaming jumlahnya sangat banyak, dan orang tidak akan tau kalau kita tidak memperkenalkan stasiun radio kita kepada para pengguna internet.

Oleh karena itu, di artikel kali ini saya ingin berbagi tentang cara mempromosikan radio anda agar semakin populer. Inilah langkah-langkah yang bisa anda terapkan.

1. Buatlah website untuk radio anda, misalnya www.namaradio.com], atau jika ingin murah, bisa membuat di blogspot.com
2. Masukkan player radio di halaman situs anda, agar pegunjung bisa langsung mendengar saat website dibuka.
3. Bangun komunitas pendengar di jejaring sosial, buatlah group facebook atau Fanspage untuk berinteraksi dengan pendengar, jangan lupa buat akun twitter, karena di twitter lebih mudah untuk viral marketing.
4. Masukkan Radio anda ke direktori stasiun radio seperti nusaradio.com karena di situ banyak pengunjung yang menyukai musik, tentunya pengguna internet yang suka mendengarkan radio, dan datang ke situs tersebut untuk mendengarkan radio.

Untuk poin nomor 1 dan 2, biasanya hal itu sudah ada di penyedia layanan hosting, dan anda tidak perlu repot-repot jika anda belum menguasai web. Poin nomor 3 sangatlah penting, karena komunikasi jaman sekarang lebih sering melalui media sosial, berbeda dengan radio konvensional yang menggunakan telepon dan SMS untuk berinteraksi dengan pendengar.

Selanjutnya, mengapa saya merekomendasikan NusaRadio.
Sebenarnya ada banyak situs direktori radio, seperti streema, radiotuna, shoutcast dll. Tapi masalahnya rata-rata pendengarnya berasal dari luar negeri, sedangkan NusaRadio sebagian besar pendengarnya adalah Indonesia, meski banyak juga yang dari luar. Jika radio yang kita masukan ke NusaRadio diterima, maka akan dipromosikan ke ribuan pendengar setianya di Facebook dan Twitter.

Demikian semoga bermanfaat, semoga stasiun radio online anda semakin banyak pendengar, semakin ramai, dan tentunya spot iklan radio anda laris manis, Amin.   

Posted at 09.03 |  by antoe santoso

 TP - 4 Strategi Marketing Menggunakan Kartu Nama - Kartu nama merupakan sebuah benda berukuran kecil yang banyak sekali manfaatnya. Kartu nama terkadang sering dilupakan dan disepelekan. Tidak semua orang mampu memanfaatkan kartu nama dengan baik. Sehingga keberadaan kartu nama hanya dianggap sebelah mata, formalitas, dan dibuat dengan desain yang kurang menarik. Padahal, kartu nama bisa menjadi salah satu alat pemasaran yang cukup efektif untuk memperluas jaringan bisnis seorang pelaku usaha. Melalui sebuah kartu nama, pelaku usaha bisa mempromosikan bisnis dan produknya kepada khalayak ramai serta menginformasikan alamat atau contact person mereka kepada mitra kerja yang ditemuinya. Semakin banyak kartu nama yang dibagikan seorang pelaku usaha, maka semakin besar pula peluang sukses yang bisa tercipta.


Dalam usaha mengoptimalkan peranan kartu nama bagi perkembangan bisnisnya. Berikut ini kami informasikan beberapa tips penting yang perlu diperhatikan, agar kartu nama bisnis Anda menjadi alat pemasaran yang cukup handal. 

Poin pertama, yang perlu Anda perhatikan yaitu pemilihan desain kartu nama yang sesuai dengan brand image perusahaan Anda. Pilih warna menarik, dan sesuai dengan logo maupun. ambang perusahaan yang Anda jalankan. Selain itu, gunakan font tulisan yang jelas agar informasi yang dicantumkan bisa terbaca dengan mudah.

Poin kedua, yaitu efisiensi. Tetapi berhubung ukuran kartu nama sangat terbatas yakni standarnya 9 cm x 5 cm, maka sebisa mungkin cantumkan informasi-informasi yang sekiranya cukup penting. Meliputi nama lengkap Anda, nama perusahaan Anda, alamat perusahaan, nomor telepon dan faksimile, alamat email, serta alamat website yang Anda miliki. 

Poin ketiga adalah untuk mempermudah konsumen dalam mengingat bisnis Anda, sebisa mungkin cantumkan gambar atau logo perusahaan beserta slogan khusus yang menjadi ciri khas perusahaan Anda. Dengan begitu, konsumen maupun calon mitra kerja Anda semakin mudah mengenali bisnis Anda dan semakin yakin untuk membeli produk ataupun menjalin kerjasama dengan perusahaan Anda.

Poin keempat adalah dengan memanfaatkan bagian belakang kartu nama untuk menambahkan informasi perusahaan yang tidak kalah penting. Misalnya saja seperti mencantumkan visi dan misi perusahaan Anda, beberapa gambar produk unggulan yang Anda miliki atau sekedar mencantumkan denah lokasi keberadaan tempat usaha Anda. Kartu nama dapat dipergunakan untuk memperkenalkan bisnis karena murah dan simple. Bandingkan dengan biaya membuat brosur atau CD company profile biaya membuat kartu nama jauh lebih murah. Ukuran kartu nama yang kecil mudah dibawa kemana-mana dan kaya akan informasi. Jika ada orang bertanya mengenai bisnis anda padahal dalam situasi yang tidak kondusif bagi anda untuk menjelaskan secara panjang lebar maka kartu nama anda sudah bisa memberikan gambaran. Selain itu orang lebih sering menyimpan kartu nama dibandingkan menyimpan brosur.

Untuk strategi pemasaran Kartu nama memiliki fungsi sebagai salah satu alat bantu dalam menjual atau memasarkan sesuatu, baik itu berupa produk, jasa, merek, organisasi bahkan individu sekalipun. Ibarat sebuah buku, kartu nama adalah kata pengantar yang mampu memberikan gambaran intisari buku tersebut.

Kartu nama bisa juga dianggap sebagai kemasan sebuah produk atau bisnis anda. Dengan kemasan yang baik produk anda akan menjadi lebih menarik bagi konsumen. Karena itulah buat desain kartu nama yang menarik dan mampu memberikan daya dorong calon pelanggan untuk mengetahui lebih jauh mengenai bisnis anda dan selanjutnya menjadi pelanggan atau mitra bisnis.


4 Strategi Marketing Menggunakan Kartu Nama


 TP - 4 Strategi Marketing Menggunakan Kartu Nama - Kartu nama merupakan sebuah benda berukuran kecil yang banyak sekali manfaatnya. Kartu nama terkadang sering dilupakan dan disepelekan. Tidak semua orang mampu memanfaatkan kartu nama dengan baik. Sehingga keberadaan kartu nama hanya dianggap sebelah mata, formalitas, dan dibuat dengan desain yang kurang menarik. Padahal, kartu nama bisa menjadi salah satu alat pemasaran yang cukup efektif untuk memperluas jaringan bisnis seorang pelaku usaha. Melalui sebuah kartu nama, pelaku usaha bisa mempromosikan bisnis dan produknya kepada khalayak ramai serta menginformasikan alamat atau contact person mereka kepada mitra kerja yang ditemuinya. Semakin banyak kartu nama yang dibagikan seorang pelaku usaha, maka semakin besar pula peluang sukses yang bisa tercipta.


Dalam usaha mengoptimalkan peranan kartu nama bagi perkembangan bisnisnya. Berikut ini kami informasikan beberapa tips penting yang perlu diperhatikan, agar kartu nama bisnis Anda menjadi alat pemasaran yang cukup handal. 

Poin pertama, yang perlu Anda perhatikan yaitu pemilihan desain kartu nama yang sesuai dengan brand image perusahaan Anda. Pilih warna menarik, dan sesuai dengan logo maupun. ambang perusahaan yang Anda jalankan. Selain itu, gunakan font tulisan yang jelas agar informasi yang dicantumkan bisa terbaca dengan mudah.

Poin kedua, yaitu efisiensi. Tetapi berhubung ukuran kartu nama sangat terbatas yakni standarnya 9 cm x 5 cm, maka sebisa mungkin cantumkan informasi-informasi yang sekiranya cukup penting. Meliputi nama lengkap Anda, nama perusahaan Anda, alamat perusahaan, nomor telepon dan faksimile, alamat email, serta alamat website yang Anda miliki. 

Poin ketiga adalah untuk mempermudah konsumen dalam mengingat bisnis Anda, sebisa mungkin cantumkan gambar atau logo perusahaan beserta slogan khusus yang menjadi ciri khas perusahaan Anda. Dengan begitu, konsumen maupun calon mitra kerja Anda semakin mudah mengenali bisnis Anda dan semakin yakin untuk membeli produk ataupun menjalin kerjasama dengan perusahaan Anda.

Poin keempat adalah dengan memanfaatkan bagian belakang kartu nama untuk menambahkan informasi perusahaan yang tidak kalah penting. Misalnya saja seperti mencantumkan visi dan misi perusahaan Anda, beberapa gambar produk unggulan yang Anda miliki atau sekedar mencantumkan denah lokasi keberadaan tempat usaha Anda. Kartu nama dapat dipergunakan untuk memperkenalkan bisnis karena murah dan simple. Bandingkan dengan biaya membuat brosur atau CD company profile biaya membuat kartu nama jauh lebih murah. Ukuran kartu nama yang kecil mudah dibawa kemana-mana dan kaya akan informasi. Jika ada orang bertanya mengenai bisnis anda padahal dalam situasi yang tidak kondusif bagi anda untuk menjelaskan secara panjang lebar maka kartu nama anda sudah bisa memberikan gambaran. Selain itu orang lebih sering menyimpan kartu nama dibandingkan menyimpan brosur.

Untuk strategi pemasaran Kartu nama memiliki fungsi sebagai salah satu alat bantu dalam menjual atau memasarkan sesuatu, baik itu berupa produk, jasa, merek, organisasi bahkan individu sekalipun. Ibarat sebuah buku, kartu nama adalah kata pengantar yang mampu memberikan gambaran intisari buku tersebut.

Kartu nama bisa juga dianggap sebagai kemasan sebuah produk atau bisnis anda. Dengan kemasan yang baik produk anda akan menjadi lebih menarik bagi konsumen. Karena itulah buat desain kartu nama yang menarik dan mampu memberikan daya dorong calon pelanggan untuk mengetahui lebih jauh mengenai bisnis anda dan selanjutnya menjadi pelanggan atau mitra bisnis.


Posted at 08.57 |  by antoe santoso
Video Online Marketing
TP - Video Online Adalah Strategi Efektif Pemasaran - Video online menawarkan kemudahan dan janji manis keuntungan di depan mata. Bagaimana caranya? Tahun 2008, Rich Aberman dan Bill Clerico berniat membuat bisnis proses pembayaran online. Sayangnya, mereka tidak memiliki modal besar untuk membangun mimpi tersebut.

Lalu keduanya membuat sebuah video sederhana dengan bantuan software animasi gratis yang menjelaskan usaha impian itu. Rich dan Bill mengirimkan email ke belasan investor profesional beserta link video. Hasilnya, usaha mereka mendapat suntikan dana 20.000 dolar AS. Kini duet tersebut telah mengecap hasil manis, dengan 40 karyawan dan mendapat tambahan modal hingga 20 juta dolar AS.

Steffany Boldrini bahkan telah membuat 100 video untuk usahanya, ecobold.com, sebuah situs jual beli produk yang bersahabat dengan lingkungan. Melalui video-video tersebut, ia menunjukkan produk yang sering ia gunakan, tentu saja dengan bumbu humor. Tetapi usahanya tak hanya melalui video. Ia menghabiskan waktu berjam-jam setiap hari untuk mencari para pengguna Twitter yang memiliki kegemaran yang sama di bidang organik. Sambil berharap orang-orang tersebut mem-follow usahanya, ia mem-follow mereka.

Dan strategi itu berhasil. Salah satu videonya dilihat oleh 200.000 penonton. Situsnya pun dikunjungi ribuan pengunjung dalam waktu enam bulan setelah videonya ditampilkan di situs dan Youtube. Wow!
Anda pun dapat mengekor kesuksesan mereka melalui video usaha Anda. Bermodal Apple iMovie atau Windows Movie Maker, Anda dapat menyunting dan menghasilkan video sendiri. Seperti layaknya pembuatan film, Anda dapat memulainya dengan proses pembuatan skenario.

Hal yang perlu diperhatikan saat membuat video adalah jangan terkesan berdagang. Jika video Anda seperti iklan, para penonton tidak akan berbagi dengan orang lain. Yang terpenting, buat mereka merasa seperti tidak ada pilihan dan melakukan penelusuran lebih jauh setelah melihat video Anda. Dalam video singkat itu, Anda bukan bercerita tetapi menunjukkan. Sentuhan humor juga penting karena akan membuat orang akan kembali.

Agar video Anda dilihat lebih banyak orang, sebarkan link dari video di blog, forum, facebook, twitter, mailing list atau e-mail sahabat Anda. Ciptakan lebih banyak percakapan tentang video maupun usaha Anda di setiap kanal tersebut. Sah-sah saja jika Anda membuat akun lain seolah membuat percakapan tentang video tersebut. Nah, tertarik mencoba? (bn)

Video Online Adalah Strategi Efektif Pemasaran

Video Online Marketing
TP - Video Online Adalah Strategi Efektif Pemasaran - Video online menawarkan kemudahan dan janji manis keuntungan di depan mata. Bagaimana caranya? Tahun 2008, Rich Aberman dan Bill Clerico berniat membuat bisnis proses pembayaran online. Sayangnya, mereka tidak memiliki modal besar untuk membangun mimpi tersebut.

Lalu keduanya membuat sebuah video sederhana dengan bantuan software animasi gratis yang menjelaskan usaha impian itu. Rich dan Bill mengirimkan email ke belasan investor profesional beserta link video. Hasilnya, usaha mereka mendapat suntikan dana 20.000 dolar AS. Kini duet tersebut telah mengecap hasil manis, dengan 40 karyawan dan mendapat tambahan modal hingga 20 juta dolar AS.

Steffany Boldrini bahkan telah membuat 100 video untuk usahanya, ecobold.com, sebuah situs jual beli produk yang bersahabat dengan lingkungan. Melalui video-video tersebut, ia menunjukkan produk yang sering ia gunakan, tentu saja dengan bumbu humor. Tetapi usahanya tak hanya melalui video. Ia menghabiskan waktu berjam-jam setiap hari untuk mencari para pengguna Twitter yang memiliki kegemaran yang sama di bidang organik. Sambil berharap orang-orang tersebut mem-follow usahanya, ia mem-follow mereka.

Dan strategi itu berhasil. Salah satu videonya dilihat oleh 200.000 penonton. Situsnya pun dikunjungi ribuan pengunjung dalam waktu enam bulan setelah videonya ditampilkan di situs dan Youtube. Wow!
Anda pun dapat mengekor kesuksesan mereka melalui video usaha Anda. Bermodal Apple iMovie atau Windows Movie Maker, Anda dapat menyunting dan menghasilkan video sendiri. Seperti layaknya pembuatan film, Anda dapat memulainya dengan proses pembuatan skenario.

Hal yang perlu diperhatikan saat membuat video adalah jangan terkesan berdagang. Jika video Anda seperti iklan, para penonton tidak akan berbagi dengan orang lain. Yang terpenting, buat mereka merasa seperti tidak ada pilihan dan melakukan penelusuran lebih jauh setelah melihat video Anda. Dalam video singkat itu, Anda bukan bercerita tetapi menunjukkan. Sentuhan humor juga penting karena akan membuat orang akan kembali.

Agar video Anda dilihat lebih banyak orang, sebarkan link dari video di blog, forum, facebook, twitter, mailing list atau e-mail sahabat Anda. Ciptakan lebih banyak percakapan tentang video maupun usaha Anda di setiap kanal tersebut. Sah-sah saja jika Anda membuat akun lain seolah membuat percakapan tentang video tersebut. Nah, tertarik mencoba? (bn)

Posted at 08.47 |  by antoe santoso
4 Tips Brosur Pemasaran
TP - 4 Tips Ampuh Promosi dengan Brosur - Cara ini memang termasuk cara lama atau konvensional atau lebih jelasnya cara offline dimana tidak ada unsur online dalam cara ini tetapi tetap saja masih termasuk cara atau taktik yang cukup efektif dan itu terbukti sampai sekarang masih tetap di lakukan. Brosur merupakan salah satu metode promosi yang lazim dilakukan pebisnis. Promosi jenis ini bisa dilakukan oleh pebisnis kecil yang memiliki dana promosi terbatas.

Berikut ini adalah tips memaksimalkan promosi Anda dengan brosur.
1. Brosur harus menarik
Poin ini penting karena waktu yang digunakan untuk membaca brosur sangatah singkat sehingga pilihan warna yang menarik, tata letak dan yang paling penting adalah penawaran disertai dengan keuntungan bagi orang yang mengambil tindakan lebih cepat.

2. Tetapkan target pasar Anda
Meskipun biaya pembuatan brosur tergolong murah jika dibandingkan media promosi lainnya, namun jika tidak tepat pada sasaran akan sama halnya dengan membuang duit secara percuma. Sebelum Anda memberikan brosur kepada orang, pastikan bahwa Anda memiliki daftar target pasar beserta dengan ciri-cirinya.

3. Sebar ke target pasar yang tepat
Lakukan penyebaran brosur pada target pasar yang tepat, misalnya dalam seminar, pameran, atau sebar brosur di kompleks perumahan yang sesuai dengan target pasar Anda. Sisipan ke dalam surat kabar/ tabloid juga efektif.

4. Selalu lakukan uji dan ukur
Ini adalah poin penting untuk kesuksesan penyebaran brosur Anda. Selalu lakukan pengujian sebelum melakukan penyebaran secara masif baik pengujian pada materi brosur, target market dan metode penyebarannya. Cara pengujian cukup sederhana, mintalah beberapa orang yang menjadi target pasar Anda untuk melihat dan mengomentari brosur yang Anda buat. Jika mereka tertarik dengan brosur yang Anda buat dan mau melakukan pembelian saat itu juga, maka bersiaplah untuk menyebarkannya secara masif. Setelah penyebaran dilakukan selalu ukur tingkat keberhasilan penyebaran brosur Anda. Jika ada yang kurang maka harus dilakukan pembenahan agar tidak mengulang kesalahan yang sama. (as)

Semoga bermanfaat dan salam Marketing!
Sumber: http://www.ciputraentrepreneurship.com (modifikasi)

4 Tips Ampuh Promosi dengan Brosur

4 Tips Brosur Pemasaran
TP - 4 Tips Ampuh Promosi dengan Brosur - Cara ini memang termasuk cara lama atau konvensional atau lebih jelasnya cara offline dimana tidak ada unsur online dalam cara ini tetapi tetap saja masih termasuk cara atau taktik yang cukup efektif dan itu terbukti sampai sekarang masih tetap di lakukan. Brosur merupakan salah satu metode promosi yang lazim dilakukan pebisnis. Promosi jenis ini bisa dilakukan oleh pebisnis kecil yang memiliki dana promosi terbatas.

Berikut ini adalah tips memaksimalkan promosi Anda dengan brosur.
1. Brosur harus menarik
Poin ini penting karena waktu yang digunakan untuk membaca brosur sangatah singkat sehingga pilihan warna yang menarik, tata letak dan yang paling penting adalah penawaran disertai dengan keuntungan bagi orang yang mengambil tindakan lebih cepat.

2. Tetapkan target pasar Anda
Meskipun biaya pembuatan brosur tergolong murah jika dibandingkan media promosi lainnya, namun jika tidak tepat pada sasaran akan sama halnya dengan membuang duit secara percuma. Sebelum Anda memberikan brosur kepada orang, pastikan bahwa Anda memiliki daftar target pasar beserta dengan ciri-cirinya.

3. Sebar ke target pasar yang tepat
Lakukan penyebaran brosur pada target pasar yang tepat, misalnya dalam seminar, pameran, atau sebar brosur di kompleks perumahan yang sesuai dengan target pasar Anda. Sisipan ke dalam surat kabar/ tabloid juga efektif.

4. Selalu lakukan uji dan ukur
Ini adalah poin penting untuk kesuksesan penyebaran brosur Anda. Selalu lakukan pengujian sebelum melakukan penyebaran secara masif baik pengujian pada materi brosur, target market dan metode penyebarannya. Cara pengujian cukup sederhana, mintalah beberapa orang yang menjadi target pasar Anda untuk melihat dan mengomentari brosur yang Anda buat. Jika mereka tertarik dengan brosur yang Anda buat dan mau melakukan pembelian saat itu juga, maka bersiaplah untuk menyebarkannya secara masif. Setelah penyebaran dilakukan selalu ukur tingkat keberhasilan penyebaran brosur Anda. Jika ada yang kurang maka harus dilakukan pembenahan agar tidak mengulang kesalahan yang sama. (as)

Semoga bermanfaat dan salam Marketing!
Sumber: http://www.ciputraentrepreneurship.com (modifikasi)

Posted at 08.41 |  by antoe santoso

Sabtu, 23 November 2013

Google Plus for Business
TP - Taktik Pemasaran Google Plus for Business - Social media marketing menjadi topik hangat dalam setiap pembicaraan bisnis online maupun dalam strategi pemasaran jualan online. Google+ (Google plus) tidak ubahnya social media lainnya seperti Facebook dan Twitter juga menjadi perhatian para pakar bisnis online utamanya tentang kemampuan SEO-nya.

Meskipun beberapa analis menyatakan bahwa tingkat social signal dari Google+ (Google Plus) lebih baik dibanding Facebook, akan tetapi masih saja sebagian kalangan memandang Google+ sebelah mata dari sudut pandang viral traffic.

Alasan dari beberapa kalangan marketer tersebut sebenarnya cukup beralasan karena pihak Google Plus menerapkan aturan yang sangat ketat dalam hal pengembangan aplikasi yang berkenaan dengan halaman sosial medianya..

Google plus for business

Boleh dibilang sebagai strategi baru untuk "Google plus for business" perlu dirumuskan kembali, hal ini terkait fitur baru dari Google+ yang terintegrasi dengan layanan Google lainnya yaitu, Blogger.com.

Fitur baru dari Google+ (Google plus) tersebut adalah mention people Google+ profile atau Google+ page secara langsung dari blog posting hanya dengan menambahkan karakter (+) atau (@).

Misal saja, +Antoe Santoso +Joko Susanto +Rudyanto merupakan profile Google+ yang dapat di mention. Fungsi dari fitur ini pada dasarnya sama dengan fitur mention pada Twitter atau Pinterest yang menggunakan karakter (@) atau pula fitur tag pada Facebook.

Fitur baru dari Google+ ini dapat dikembangkan menjadi strategi marketing yang optimal dengan membuat rencana yang masif untuk setiap kampanye 'Google plus for business'.

Semoga bermanfaat dan salam marketing!

Taktik Pemasaran Google Plus for Business

Google Plus for Business
TP - Taktik Pemasaran Google Plus for Business - Social media marketing menjadi topik hangat dalam setiap pembicaraan bisnis online maupun dalam strategi pemasaran jualan online. Google+ (Google plus) tidak ubahnya social media lainnya seperti Facebook dan Twitter juga menjadi perhatian para pakar bisnis online utamanya tentang kemampuan SEO-nya.

Meskipun beberapa analis menyatakan bahwa tingkat social signal dari Google+ (Google Plus) lebih baik dibanding Facebook, akan tetapi masih saja sebagian kalangan memandang Google+ sebelah mata dari sudut pandang viral traffic.

Alasan dari beberapa kalangan marketer tersebut sebenarnya cukup beralasan karena pihak Google Plus menerapkan aturan yang sangat ketat dalam hal pengembangan aplikasi yang berkenaan dengan halaman sosial medianya..

Google plus for business

Boleh dibilang sebagai strategi baru untuk "Google plus for business" perlu dirumuskan kembali, hal ini terkait fitur baru dari Google+ yang terintegrasi dengan layanan Google lainnya yaitu, Blogger.com.

Fitur baru dari Google+ (Google plus) tersebut adalah mention people Google+ profile atau Google+ page secara langsung dari blog posting hanya dengan menambahkan karakter (+) atau (@).

Misal saja, +Antoe Santoso +Joko Susanto +Rudyanto merupakan profile Google+ yang dapat di mention. Fungsi dari fitur ini pada dasarnya sama dengan fitur mention pada Twitter atau Pinterest yang menggunakan karakter (@) atau pula fitur tag pada Facebook.

Fitur baru dari Google+ ini dapat dikembangkan menjadi strategi marketing yang optimal dengan membuat rencana yang masif untuk setiap kampanye 'Google plus for business'.

Semoga bermanfaat dan salam marketing!

Posted at 23.47 |  by antoe santoso
3 Taktik Marketing Jalanan
TP - 3 Taktik Ampuh  Marketing Jalanan - Kebanyakan produk yang selama ini ditawarkan lewat marketing jalanan adalah produk yang bersifat konsumtif. Lihat saat bulan puasa seperti sekarang, mudah anda temui di pinggir jalan, para remaja yang menawarkan makanan atau minuman berbuka puasa. Di luar produk konsumtif, yang juga banyak ditawarkan lewat marketing jalanan adalah bisnis jasa seperti bengkel misalnya.

Lantas, bagaimana strategi marketing jalanan yang ampuh mendatangkan pembeli dan meningkatkan profit secara telak?

Strategi marketing jalanan:

  1. Bentuk Tim Marketing yang Bertenaga. Carilah para anggota tim marketing yang penuh energi. Mengapa? Karena marketing jalanan cukup menguras energi. Karena itu sebaiknya anda rekrut orang-orang muda. Bisa anak sekolahan atau mereka yang masih kuliah.
  2. Tetapkan Target yang Jelas. Misalkan setiap marketer ditarget untuk mendatangi 10 rumah atau menemui 10 orang dalam satu jam dengan target closing minimal 30 persen.
  3. Buat Penawaran yang Tak Kuasa Ditolak Konsumen. Apakah itu? Penawaran yang sensasional! Ini merupakan salah satu kunci keberhasilan marketing jalanan. Berikan penawaran yang sensasional yang membuat konsumen tidak kuasa menolaknya. Kalau kata Mas Bligus Ardhi disini mengutip Tung Desem Waringin, penawaran sensasional bersandar pada USP (U = Ultimate Advantage, S = Sensational Offer, P = Powerful Promise). Strategi marketing yang bagus.

Menerapkan marketing jalanan memiliki keunggulan pada kemudahan dalam mengukur tingkat efektivitasnya. Sebab, tidak harus menunggu sampai seminggu atau bahkan sebulan, anda bahkan bisa mengukur efektivitasnya berdasar ukuran setiap jam. Marketing jalanan merupakan pendobrak bila segala macam upaya marketing online yang selama ini anda lakukan belum membuahkan hasil memuaskan. Siapkan strategi marketing anda.
Semoga bermanfaat dan salam promosi!

3 Taktik Ampuh Marketing Jalanan

3 Taktik Marketing Jalanan
TP - 3 Taktik Ampuh  Marketing Jalanan - Kebanyakan produk yang selama ini ditawarkan lewat marketing jalanan adalah produk yang bersifat konsumtif. Lihat saat bulan puasa seperti sekarang, mudah anda temui di pinggir jalan, para remaja yang menawarkan makanan atau minuman berbuka puasa. Di luar produk konsumtif, yang juga banyak ditawarkan lewat marketing jalanan adalah bisnis jasa seperti bengkel misalnya.

Lantas, bagaimana strategi marketing jalanan yang ampuh mendatangkan pembeli dan meningkatkan profit secara telak?

Strategi marketing jalanan:

  1. Bentuk Tim Marketing yang Bertenaga. Carilah para anggota tim marketing yang penuh energi. Mengapa? Karena marketing jalanan cukup menguras energi. Karena itu sebaiknya anda rekrut orang-orang muda. Bisa anak sekolahan atau mereka yang masih kuliah.
  2. Tetapkan Target yang Jelas. Misalkan setiap marketer ditarget untuk mendatangi 10 rumah atau menemui 10 orang dalam satu jam dengan target closing minimal 30 persen.
  3. Buat Penawaran yang Tak Kuasa Ditolak Konsumen. Apakah itu? Penawaran yang sensasional! Ini merupakan salah satu kunci keberhasilan marketing jalanan. Berikan penawaran yang sensasional yang membuat konsumen tidak kuasa menolaknya. Kalau kata Mas Bligus Ardhi disini mengutip Tung Desem Waringin, penawaran sensasional bersandar pada USP (U = Ultimate Advantage, S = Sensational Offer, P = Powerful Promise). Strategi marketing yang bagus.

Menerapkan marketing jalanan memiliki keunggulan pada kemudahan dalam mengukur tingkat efektivitasnya. Sebab, tidak harus menunggu sampai seminggu atau bahkan sebulan, anda bahkan bisa mengukur efektivitasnya berdasar ukuran setiap jam. Marketing jalanan merupakan pendobrak bila segala macam upaya marketing online yang selama ini anda lakukan belum membuahkan hasil memuaskan. Siapkan strategi marketing anda.
Semoga bermanfaat dan salam promosi!

Posted at 23.36 |  by antoe santoso
Flag Counter
© 2013 Taktik Promosi. WP Theme-junkie converted by Bloggertheme9
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.
back to top